Sunday, May 31, 2020

Modul Pengelola Instalasi Komputer Terlengkap

Latar Belakang

Kita sekarang hidup dalam era globalisasi dan dikelilingi dengan teknologi canggih.

Hidup kita saat ini jauh lebih mudah dengan adanya bantuan teknologi tersebut khususnya komputer.

Tidak seperti zaman dulu yang selalu mengandalkan tenaga manusia dan bersifat manual, sekarang kita hanya berpangku tangan dan cuma perlu melihat bagaimana mesin-mesin ciptaan ini melakukan hal yang biasa kita lakukan.

Dalam makalah ini akan dibahas khusus mengenai komputer, yaitu mengenai perangkat kerasnya (hardware) maupun perangkat lunaknya (software) serta bagaimana komputer tersebut bekerja bersama dalam suatu kelompok yang biasa disebut jaringan komputer.

Komputer tentu tidak tersusun atas satu material saja, tetapi ada banyak  komponen yang disatukan yang akhirnya terbentuk seperti yang sekarang ini sering kita lihat.

Ya, itulah perangkat keras dan perangkat lunaknya. Kedua komponen ini terbagi lagi menjadi beberapa bagian dan memiliki fungsi masing-masing.

Berikut penjelasan lebih lengkap agar kita lebih memahami apa saja perangkat-perangkat yang menyusun suatu komputer itu.

Rumusan Masalah

Sesuai dengan judul dari makalah yang kami susun, timbullah beberapa rumusan masalah yaitu :
  • Apa yang dimaksud dengan perangkat keras (hardware) dan berikan contohnya?
  • Instalasi harware
  • Instalasi software
  • Instalasi jaringan
  • Sebutkan pengertian dan contoh dari perangkat lunak (software)!
  • Apa itu jaringan komputer?

Tujuan Penulisan

Berikut beberapa tujuan dari penulisan dan penyusunan makalah ini :
  • Mampu memahami pengertian perangkat keras dan memberikan contohnya.
  • Mampu memahami pengertian perangkat lunak dan memberikan contohnya.
  • Mampu memahami pengertian jaringan komputer.

Pembahasan

Pada umumnya, komputer tersusun atas dua bagian utama, yaitu perangkat keras dan perangkat lunak.

Kedua hal ini yang membuat komputer tersebut menjadi alat elektronik multifungsi kepada penggunanya (brainware) karena tanpa kedua komponen ini komputer bukanlah apa-apa.

Berikut penjelasan lebih lengkap dan rinci mengenai definisi dan contoh dari hardware dan software tersebut.

Konsep Pengelolaan Instalasi Komputer

Pengelolaan

1. Definsi yang pertama adalah proses Pengelolaan yang mempertimbangkan hubungan timbal balik antara kegiatan manusia dengan komputer.

2. Definisi yang kedua adalah suatu proses penyusunan dan pengambilan keputusan secara rasional tentang pemanfaatan computer secara berkelanjutan.

3. Definis yang ketiga adalah suatu proses kontinu dan dinamis dalam penyusunan dan pengambilan keputusan tentang pemanfaatan komputersecaraberkesinambungan.

4. Definis yang keempat adalah melakukan sebuah upaya pemeliharan secara terjadwal atau tidak terjadwal.

Instalasi

Proses pemasangan dan penyetingan baik itu perangkat keras maupun lunak agar bisa digunakan oleh sistem.

Komputer

Alat bantu bagi manusia untuk menyelesaikan pekerjaannya. Perangkat elektronik ini dapat digunakan untuk mengolah data dengan perantaraan sekumpulan program dan mampu memberikan informasi dari hasil pengolahan tersebut. Dalam bahasa indonesia sering ditulis dengan komputer.

Istilah Computer ini berasal dari kata Compute, yang berarti menghitung artinya setiap proses yang dilaksanakan oleh komputer merupakan proses matematika hitungan.

Jadi apapun yang dilakukan oleh komputer, baik penampakan pada layar monitor, suara, gambar, dll. diolah sedemikian rupa dari perhitungan secara elektronik.

Komputer adalah hasil dari kemajuan teknologi elektronika dan informatika yang berfungsi sebagai alat bantu manusia diantaranya:
  • Menulis,
  • Menggambar,
  • Menyunting gambar atau foto,
  • Membuat animasi,
  • Mengoperasikan program analisis ilmiah,
  • Simulasi
  • Untuk kontrol peralatan.
Pengelolaan Instalasi Komputer memberikan arahan dan tata cara tentang segala sesuatu yang memungkinkan pengelola instalasi pada sistem komputer pada suatu instansi baik perusahaan maupun pemerintah.

Sebagai pengelola diharapkan harus mampu menjamin sistem komputer yang dipergunakan akan dapat dioperasikan tanpa henti.

Penting PIK pada sebuah instansi:

  • Pengunaan komputer dapat bekerja lebih efektif dan efesien
  • Menjamin komputer yang di gunakan dapat bekerja lebih tahan lama
  • Data yang dikelola dapat tersimpan dengan baik
  • Mempermudah mengakses data

Ruang lingkup pengelolaan instalasi komputer adalah:

  • Keamanan alat
  • Gedung
  • Instalasi pendingin
  • Sistem catu daya
  • Instalasi komunikasi data
  • Sistem pengamanan

Pengenalan Sistem Komputer

1. Sistem komputer adalah kumpulan dari elemen-elemen computer (hardware, software, brainware) yang saling berhubungan (terintegrasi) dan saling berinteraksi untuk melakukan pengolahan data dengan tujuan menghasilkan informasi sesuai dengan yang diharapkan.

Perangkat computer harus bisa difungsikan secara komperehensif (kompak dan bersama-sama) dalam melaksanakan tugasnya yaitu dalam mengolah data atau informasi.

Untuk mewujudkan konsepsi komputer sebagai pengolah data agar menghasilkan suatu informasi, maka diperlukan sistem komputer (computer system) yang elemennya terdiri dari hardware, software, dan brainware.

Ketiga elemen system computer tersebut harus saling berhubungan dan membentuk kesatuan yang saling mendukung untuk bekerja sama.

Perangkat keras tidak akan berfungsi apabila tanpa adanya perangkat lunak, demikian juga sebaliknya. Dan keduanya tidak akan bermanfaat apabila tidak ada manusia yang mengoperasikannya dan mengendalikannya

2. Sistem operasi Komputer adalah perangkat lunak komputer bertugas untuk melakukan kontrol dan manajemen perangkat keras dan juga operasi-operasi dasar sistem, termasuk menjalankan software aplikasi seperti program-program pengolah data yang bisa digunakan untuk mempermudah kegiatan manusia. Sistem Operasi dalam bahasa Inggrisnya disebut Operating System, atau biasa di singkat dengan OS.

Sistem operasi komputer merupakan software pada lapisan pertama yang diletakkan pada memori komputer pada Harddisk, bukan memory RAM pada saat komputer dihidupkan.

Sedangkan software-software lainnya dijalankan setelah Sistem Operasi Komputer berjalan, dan Sistem Operasi akan melakukan layanan inti umum untuk software-software itu.

Layanan inti umum tersebut seperti akses ke disk, manajemen memori, skeduling task, dan antar-muka user.

Sehingga masing-masing software tidak perlu lagi melakukan tugas-tugas inti umum tersebut, karena dapat dilayani dan dilakukan oleh Sistem Operasi.


Bagian kode yang melakukan tugas-tugas inti dan umum tersebut dinamakan dengan kernel suatu Sistem Operasi.

Sistem Operasi berfungsi sebagai penghubung antara lapisan hardware dan software. Selain itu, Sistem Operasi komputer juga melakukan semua perintah perintah penting dalam komputer, serta menjamin aplikasi-aplikasi yang berbeda fungsinya dapat berjalan lancar secara bersamaan tanpa hambatan.

Sistem Operasi Komputer menjamin aplikasi perangkat lunak lainnya bisa memakai memori, melakukan input serta output terhadap peralatan lain, dan mempunya akses kepada sistem file.

Jika beberapa aplikasi berjalan secara bersamaan, maka sistem operasi komputer akan mengatur jadwal yang tepat sehingga sebisa mungkin semua proses pada komputer yang berjalan mendapatkan waktu yang cukup untuk menggunakan CPU dan tidak saling mengganggu dengan perangkat yang lain.

Contoh Sistem Operasi Komputer

a. Windows XP


b.) Linux Ubuntu


Perkembangan Komputer

a.) Generasi Pertama (1940 - 1959)

Ciri-ciri komputer generasi pertama:
  • Masih sangat sederhana
  • Belum kompleks penggunaanya
  • Belum dapat memproses masalah-masalah yang rumit
  • Ukuran sangat besar
  • Prosesnya pun masih lambat.
  • Menggunakan tabung vakum untuk memproses dan menyimpan data
Tabung vakum berukuran seperti lampu kecil bahkan cepat panas dan mudah terbakar.

Bahkan ternyata dibutuhkan ribuan tabung vakum yang diperlukan untuk mengoperasikan pada komputer generasi ini.

Kemudian, komputer generasi 1940 terbuat murni peralatan elektronik yang berfungsi untuk membantu ilmuwan menyelesaikan masalah perhitungan matematika secara cepat dan tepat.

Ukurannya yang besar mirip komputer utamanya.

Contoh komputer generasi pertama adalah ENIAC (Electronic Numerical Integrator And Calculator) yang dibuat oleh Dr. John Mauchly dan Presper Eckert pada tahun 1946 di University of Pennsylvania.

b.) Generasi Kedua (1959 - 1965)

Ciri-ciri komputer generasi kedua:
  • Menggunakan Transistor dan Dioda
  • Penyimpanan magnetik memakai bahan besi-besi lunak yang dililit oleh kawat
  • Kecepatan proses informasi lebih cepat dibandingkan pada generasi pertama
  • Ukuran komputer lebih keceil
  • Sering digunakan untuk proses data di bidang perniagaan, universitas dan militer
Contoh komputer generasi kedua adalah DEP PDP-8, IBM 700, dan IBM 7094.

Walaupun tabung vakum telah digantikan dengan menggunakan transistor dan dioda, ternyata kedua media ini masih mudah terbakar.

Diperkenalkan cara baru untuk menyimpan data yang telah kami sebutkan di atas.

Awalnya, bahasa program tingkat tinggi, seperti Foltran (1954) dan COBOL (1959).

Kedua bahasa program itu menggantikan bahasa mesin.

c.) Generasi Ketiga

Ciri-ciri komputer generasi ketiga:
  • Tampilan komputer disempurnakan
  • Penyimpanan memori lebih besar dan diletakkan di luar (eksternal)
  • Penggunaan listrik lebih hemat
  • Ukuran fisik komputer menjadi lebih kecil
  • Dapati menjalakan multiprogram
Contoh komputer generasi ketiga, yakni Apple II, PC, dan NEC PC.

Terbuat dari beberapa gabungan komponen, kemudian disatukan di dalam satu tempat.

Selain itu, komputer generasi ini penggunaan listriknya lebih hemat dibandingkan komputer generasi sebelumnya.

Bukan hanya itu, ukuran fisiknya juga menjadi lebih kecil sehingga lebih menghemat ruang dan juga sudah memulai menggunakan komponen IC atau disebut chip.

d.) Generasi Keempat

Ciri-ciri komputer generasi keempat:
  • Pengolahan data dapat dilakukan dengan waktu yang lebih cepat dan singkat
  • Media penyimpanan lebih besar dibandingkan pada generasi sebelumnya
  • Memujudkan satu kelas komputer yang disebut super computer
Masih menggunakan chip untuk pengolahan dan penyimpanan data, kemudian generasi ini lebih maju karena di dalamnya terdapat ratusan ribu komponen transistor. Proses pembuatan IC komputer generasi ini dinamakan pengintegrasian dalam skala yang sangat besar.

Komputer generasi ini sering disebut komputer mikro. Contohnya adalah PC (Personal Computer).

Teknologi IC inilah yang membedakan antara komputer mikro dan mini serta main frame.

Beberapa teknologi IC pada generasi ini adalah Prosesor 6086, 80286, 80386, 80486, Pentium I, Celeron, Pentium II, Pentium III, Pentium IV, Dual Core, dan Core to Duo.

e.) Generasi Kelima

Memang saat ini belum terwujud karena generasi ini merupakan komputer impian masa depan. Pembuatan bentuk komputer generasi ini tentunya akan lebih kompleks.

Diperkirakan mempunyai lebih banyak unit pengolahan yang bekerja secara serentak untuk menyelesaikan lebih dari satu masalah dalam waktu bersamaan.

Komputer generasi ini juga mempunyai memori yang besar. Komputer impian ini diperkirakan akan mempunyai kepandaian tersendiri atau dapat membuat keputusan sendiri. Sifat luar biasa komputer ini disebut sebagai kecerdasan buatan.

Perkembangan Hardware Komputer

Perkembangan perangkat keras semakin hari semakin cepat dimulai dari hal yang sederhana sampai yang paling kompleks.

Namun, kita lihat dari sejarahnya, perkembangan komputer diawali karena kebutuhan manusia untuk melakukan pemrosesan data agar lebih mudah.

Akhir-akhir ini kelihatannya bahwa perkembangan perangkat keras yang mampu menciptakan kebutuhan-kebutuhan dan peluang baru.

Sebagai contohnya, ketika ditemukan komponen-komponen hardware yang lebih kecil dan ipod muncul, maka tercipta kebutuhan baru di dunia musik, hal ini juga mampu merubah kondisi industri musik itu sendiri.

Perkembangan itu sendiri adalah sebuah evolusi dari berbagai alat pengolahan data.

Orang yang pertama kali mengenalkan komputer yang pertama adalah Charles Babbage. Namun, pada periode ini, komputer hanya digunakan sebagai operasi matematika.

Kemudian, pada tahun 1940, komputer sering dipakai untuk pengolahan data yang lebih luas

Di bawah ini merupakan perkembangan perangkat keras pada komputer setelah tahun 1940 diantaranya sebagai berikut:

a.) Generasi Pertama (tahun 1940 - 1959)

Komputer menggunakan tabung untuk memproses data dan menyimpan data. Beberapa komputer yang terlahir pada generasi ini adalah ENIAC, EDVAC, EDSAC.

b.) Generasi Kedua (tahun 1959 - 1964)

Penemuan transistor pada tahun 1948 adalah salah satu faktor penyebab yang membuat generasi komputer ini lahir.

Komputer pada generasi ini jauh lebih kecil karena menggunakan transistor untuk menggantikan tabung vakum pada generasi pertama yang berukuran lebih besar.

Pada periode ini pula, bahasa pemrograman sudah mulai dikenal untuk menggantikan bahasa mesin pada generasi pertama sehingga menyebabkan ada beberapa profesi baru yang bermunculan seperti programmer, analyst dan ahli sistem komputer.

c.) Generasi Ketiga (1964 - awal 80an)

Generasi ini dipengaruhi oleh penemuan IC dan chip untuk mengatasi kekurangan transistor yang cepat panas.

Komputer generasi ini pun membuat komputer menjadi lebih kecil karena komponen yang banyak dapat dipadatkan dalam satu chip. Generasi ini pula ditemukan system operasi.

d.) Generasi keempat (awal 80an - ??)

Generasi ini adalah pengembangan dari mikroprosesor untuk membuat komputer lebih bisa melakukan tugas-tugas yang lebih kompleks. Personal Komputer dikenal pada generasi ini.
Generasi kelima. Generasi ini memungkinkan komputer masadepan untuk lebih dapat berinteraksi dengan manusia.

Bagian Utama perangkat keras pada Komputer PC

Secara garis besar, hardware pada PC itu dibagi menjadi 5 bagian utama, yaitu CPU, memory utama, input, output, dan media penyimpanan.

a.) CPU

CPU atau prosessor ini merupakan komponen pemrosesan logika dan aritmatika serta mengendalikan komputer.

Kecepatan pemrosesan ditentukan oleh kecepatan clock dari control unitnya. Perhitungannya dalam satuan hertz, semakin besar nilainya semakin cepat clocknya. Contoh Intel Core i7 Generasi 10 4.1 Ghz artinya kecepatan clock dari control unitnya adalah 4.1 Ghz.

b.) Memory

Memory berfungsi menyimpan data dan instruksi yang sedang dijalankan. Ada 2 jenis memory, yang pertama adalah RAM dan yang kedua adalah ROM.

ROM ini menyimpan data dan instruksi yang disediakan oleh vendor dan hanya bisa dibaca. Satuan dari kinerja RAM adalah bit atau byte, semakin besar nilainya semakin besar kapasitasnya.

Contoh RAM 16 GB artinya RAM mempunyai kapasitasnya sebesar 16 Gigabyte.

c.) Output dan Input Devices

Ouput dan input devices ini berfungsi untuk menjembatani antara komputer dengan lingkungan luarnya.

Input Devices adalah alat yang digunakan untuk memasukkan data berupa keyboard, scanner, mouse, barcode, dll. Sedangkan untuk Output devices adalah alat yang digunakan untuk mengeluarkan hasil dari pemrosesan data berupa monitor, printer, speaker dll.

e.) Media Penyimpanan

Media ini berfungsi untuk menyimpan data secara permanen yang nantinya bisa dibaca kembali, bisa berupa harddisk, flashdisk, CD, DVD dan yang sudah mulai ditinggalkan adalah disket. Satuan kapasitasnya adalah bit atau byte, semakin besar nilainya semakin besar kapasitasnya.

Hardware, Software and Brainware

Latar Belakang

Perangkat keras komputer adalah semua bagian fisik komputer, dan dibedakan dengan data yang berada di dalamnya atau yang beroperasi di dalamnya, dan dibedakan dengan perangkat lunak (software) yang menyediakan instruksi untuk perangkat keras dalam menyelesaikan tugasnya.

Hardware diartikan ke dalam bahasa Indonesia disebut dengan perangkat keras, yaitu salah satu komponen dari sebuah komputer yang sifat alatnya bisa dilihat dan diraba secara langsung atau yang berbentuk nyata, yang berfungsi untuk mendukung proses komputerisasi.

Hardware dapat bekerja berdasarkan perintah yang telah ditentukan atau disebut juga dengan istilah Instruction Set.

Adanya perintah yang dapat dimengerti oleh hardware, maka hardware tersebut dapat melakukan berbagai kegiatan yang telah ditentukan oleh pemberi perintah.

(Gambar perangkat keras komputer, 2012)

Secara fisik, Komputer terdiri dari beberapa komponen yang merupakan suatu sistem.

Sistem adalah komponen-komponen yang saling bekerja sama membentuk suatu kesatuan.

Apabila salah satu komponen tidak berfungsi, maka akan mengakibatkan tidak berfungsinya proses yang ada pada komputer dengan baik.

Komponen komputer ini termasuk dalam kategori elemen perangkat keras (hardware).

Berdasarkan fungsinya, perangkat keras komputer dibagi menjadi lima bagian diantaranya sebagai berikut:
  • Input divice (unit masukan)
  • Process device (unit Pemrosesan)
  • Output device (unit keluaran)
  • Backing Storage (unit penyimpanan)
  • Periferal (unit tambahan).
(Perangkat Keras, 2012)

Perangkat komputer harus bisa difungsikan secara komperehensif (kompak dan bersama-sama) dalam melaksanakan tugasnya, yaitu dalam mengolah data atau informasi.

Untuk mewujudkan konsepsi komputer sebagai pengolah data agar menghasilkan suatu informasi, maka diperlukan sistem komputer (computer system) yang elemennya terdiri dari:
  • Hardware
  • Software
  • Brainware
Ketiga elemen sistem komputer tersebut harus saling berhubungan dan membentuk kesatuan yang saling mendukung untuk bekerja sama.

Hardware tidak akan berfungsi apabila tanpa software, demikian juga sebaliknya dan keduanya tidak akan bermanfaat apabila tidak ada manusia (brainware) yang mengoperasikannya dan mengendalikannya.

Maka itu, kita sebagai brainware yang sehari-hari menggunakan seperangkat PC (Personal Computer) harus mengetahui manfaat dan kegunaan dari perangkat-perangkat ini.

Melalui konten ini, kami akan membahas tentang salah satu dari tiga perangkat tersebut, yaitu perangkat keras. Baik itu kegunaan maupun manfaatnya.

Rumusan Masalah

Adapun Rumusan masalah yang dibahas dalam penulisan konten ini adalah:
  • 1. Apakah yang dimaksud dengan Hardware?
  • 2. Apakah yang dimaksud dengan Software?
  • 3. Apakah yang dimaksud dengan Brainware? 

Tujuan

Adapan tujuan penyusunan ini agar dapat memudahkan kita dalam mempelajari dan mengenal berbagai perangkat komputer diantaranya hardware, software dan brainware.

Hardware

Hardware merupakan segala komponen dalam sebuah komputer

Pengertian

Hardware adalah segala piranti dari sebuah komputer yang sifatnya bisa dilihat secara kasat mata dan bisa diraba secara langsung. Perangkat keras berfungsi untuk mendukung segala proses dalam komputerisasi dan bekerja sesuai perintah yang sudah ditentukan penggunanya (brainware).

Dengan kata lain, hardware merupakan komponen yang memiliki bentuk nyata.

Dengan adanya komponen hardware, maka bentuk output dari setiap proses bisa direalisasikan. Seperti kita tahu, komputer memiliki beberapa komponen yang bekerja secara bersama-sama untuk mengolah informasi mentah menjadi informasi baru yang mudah dimengerti manusia.

Jika salah satu komponen tidak dapat bekerja sebagaimana mestinya, maka proses pengelolahan data pada komputer tidak akan berjalan dengan baik.

Definisi Menurut Para Ahli

Beberapa ahli di bidang komputer pernah menjelaskan tentang definisi hardware, diantaranya adalah

a.) Ali Zaki

Hardware adalah bagian fisik dari komputer, termasuk sirkuit digital di dalam perangkat komputer.

b.) Joko Untoro

Hardware adalah perangkat fisik berupa komputer beserta segala instrumen pendukungnya.

c.) Raya Fahreza

Hardware adalah bagian dari komputer yang bekerja sesuai dengan instruksi software.

d.) Sunarto S. Kom

Arti Hardware adalah perangkat pendukung EDPS (Electronic Data Processing System) yang dapat disentuh dan dirasakan.

e.) Wijaya Ariyana dan Deni Arifianto

Hardware adalah komponen komputer yang dapat dirasakan secara fisik yaitu dapat diraba dan dilihat atau kasat mata.

f.) R. Wilman dan Riyan

Definisi hardware adalah serangkaian peranti elektronik yang tercompact pada ponsel yang berfungsi terkait piranti-piranti menjadi satu bagian yang tidak terpisahkan.

g.) Rainer

Hardware adalah perangkat dalam komputer yang berbentuk fisik seperti processor, monitor, keyboard, dan printer. Hardware berfungsi untuk menerima data/ informasi, memproses dan menampilkan informasi mentah menjadi informasi baru yang berguna.

h.) James O’Brien

Hardware adalah semua perlatan fisik yang digunakan dalam pemrosesan informasi, termasuk diantaranya CPU, RAM, monitor, mouse, keyboard, printer, scanner, dan lain-lain. Perangkat keras merupakan media komunikasi yang menghubungkan beberapa jaringan dan memproses paket data sehingga transmisi data lebih efektif.

Fungsi Hardware Secara Umum

Bahwa hardware merupakan komponen dalam komputer yang dapat dilihat secara kasat mata dan memiliki fungsi tertentu. Masing-masing hardware pada komputer memiliki fungsi yang berbeda. Secara umum, ada empat fungsi utama dari hardware, diantaranya adalah

1. Menerima Input

Hardware tertentu memiliki fungsi khusus untuk menerima input yang dilakukan oleh user. Masukan tersebut nantinya akan diproses menjadi informasi baru.

2. Mengolah Data

Setelah menerima input, beberapa hardware memiliki fungsi khusus untuk mengolah atau memproses input tersebut menjadi informasi baru.

3. Memberikan Output

Setelah diproses, hardware tertentu akan memberikan output kepada user. Setiap output yang dilihat oleh user akan ditampilkan melalui hardware khusus.

4. Menyimpan Data

Output yang dihasilkan oleh komputer dapat disimpan dalam perangkat penyimpanan sekunder pada komputer. Hardware untuk menyimpan data tidak hanya terpasang di dalam komputer, namun ada juga hardware yang dipasang di luar.

Jenis-Jenis Hardware Berdasarkan Fungsinya

Jenis-Jenis Hardware Berdasarkan Fungsinya

1. Perangkat Masukan (Input Device)

Perangkat keras yang satu ini berfungsi untuk memasukkan data atau informasi ke komputer. Data atau informasi tersebut berupa gambar, teks, video, dan audio. Beberapa contoh input device antara lain:
  • Keyboard
  • Mouse
  • Microphone
  • Webcam

2. Perangkat Pemrosesan (Process Device)

Salah satu perangkat komputer yang berfungsi untuk mengolah berbagai data dan informasi yang dimasukkan ke dalam komputer. Process device disebut sebagai otak komputer karena dapat memproses informasi yang dimasukkan ke komputer.

Beberapa contoh process device adalah:
  • CPU (Central Processing Unit)
  • VGA (Video Graphics Adapter)
  • RAM (Random Access Memory)
  • Power Supply

3. Perangkat Keluaran (Output Device)

Perangkat ini yang berfungsi untuk menampung dan menghasilkan data-data di dalam komputer, kemudian dikeluarkan melalui perangkat lain yang terhubung ke komputer. Beberapa hardware untuk ouput divice tersebut diantaranya:
  • Monitor komputer
  • Proyektor
  • Printer

4. Perangkat Penyimpanan (Storage Unit)

Hardware khusus yang satu ini dapat menyimpan informasi dan data, baik alat di dalam komputer maupun di luar komputer. Salah satu contoh adalah harddisk yang mana berfungsi sebagai alat penyimpanan data di dalam komputer. Proses ini tidak hanya dapat dilakukan dalam komputer, namun bisa juga dilakukan di luar komputer dengan harddisk eksternal.

5. Perangkat Tambahan (Periferal)

Terakhir, hardware khusus satu ini yang berfungsi membantu komputer dalam menjalankan perintah dari pengguna. Modem merupakan salah satu contoh alat tambahan pada komputer yang berfungsi menghubungkan perangkat komputer dengan jaringan internet.

Contoh Hardware Pada Komputer

Contoh Hardware Pada Komputer

a.) Input Device

1. Keyboard sebuah perangkat ini berfungsi untuk membantu pengguna memasukkan simbol, angka ke dalam komputer. Bentuknya seperti papan dan terdapat berbagai tombol huruf, angka, dan simbol.

2. Mouse salah satu alat yang berfungsi untuk menggerakkan kursor pada layar komputer dan memudahkan dalam memilih menu yang ada di komputer.

3. Scanner merupakan salah satu hardware input device yang berperan penting guna mengubah dokumen hard copy menjadi soft copy. Perangkat keras ini sangat penting untuk mengarsipkan dokumen-dokumen yang sudah dibubuhi stempel dan tandatangan.

2. Process Device

1. CPU ini adalah otak komputer yang mengontrol semua proses kerja pada komputer, mulai dari intruksi, pengolahan, hingga menghasilkan output.

2. VGA merupakan hardware yang berfungsi untuk memproses atau mengolah data grafis dan hasil prosesnya ditampilkan pada layar monitor komputer.

3. RAM singkatan dari Random Access Memory merupakan perangkat keras pada komputer yang sangat menentukan kecepatan akses komputer.

3. Output Device

1. Monitor mengacu dari pengertian hardware, maka seringkali yang terlintas pertama kali dalam benak kita adalah komponen monitor. Monitor merupakan komponen primer yang harus dimiliki setiap perusahaan untuk melakukan berbagai pekerjaan yang berhubungan dengan data dan dokumen.

2. Printer seperti yang telah dijelaskan dalam pengertian hardware sebelumnya sebagai komponen output atau bentuk realisasi dari perintah. Printer berfungsi untuk mencetak segala macam dokumen yang dibutuhkan.

3. Proyektor LCD berfungsi untuk membantu menampilkan gambar atau video dari komputer ke layar LCD. Dengan menggunakan proyektor, maka berbagai presentasi dapat disampaikan dengan lebih jelas.

4. Storage Device

1. Harddisk berfungsi untuk menyimpan data atau informasi pada komputer dengan kapasitas yang besar. Selain itu, kini harddisk tersedia yang portable disebut dengan harddisk eksternal.

2. Flashdisk berfungsi sebagai alat penyimpan data dari komputer dan perangkat ini memiliki konektor USB untuk menghubungkannya ke komputer atau media lainnya. Biasanya Flashdisk sering digunakan untuk memindahkan data dari satu komputer ke PC lainnya.

3. Optical Disk merupakan sebuah media penyimpanan data yang dapat ditulis (write) maupun dibaca (read) yang dibantu oleh cahaya laser misalnya seperti Compact Disk (CD) dan Digital Versatile Disk (DVD).

5. Periferal

Modem salah satu perangkat yang digunakan oleh individu maupun kelompok yang mana berfungsi sebagai alat komunikasi yang dapat mengubah sinyal digital menjadi sinyal analog, ataupun sebaliknya. Modem dapat memungkinkan komputer terhubung ke internet.

Software

Software salah satu bagian dari sistem komputer yang tidak memiliki wujud fisik

Referensi gambar: itproday.com

Pengertian

Software adalah suatu bagian dari sistem komputer yang tidak memiliki wujud fisik dan tidak terlihat karena merupakan sekumpulan data elektronik yang disimpan dan diatur oleh komputer berupa program yang dapat menjalankan suatu perintah.

Ada juga yang menyebutkan definisi diantaranya adalah suatu data yang diprogram, diformat, dan disimpan secara digital, tidak berbentuk fisik, tapi dapat dioperasikan oleh penggunanya melalui perangkat komputer.

Sebuah perangkat lunak merupakan jembatan penghubung yang menghubungkan antara pengguna dengan hardware sehingga dapat melakukan suatu perintah tertentu.

Jadi, tanpa adanya software maka komputer hanyalah sebuah mesin yang tidak bisa menjalankan perintah apapun dari user.

Definisi Menurut Para Ahli

Agar lebih memahami apa arti software, maka kita dapat merujuk pada pendapat para ahli berikut ini:

1. Wiwit Siswoutomo

Software adalah nyawa dari sebuah hardware atau komputer karena tanpa adanya perangkat lunak maka komputer hanyalah sebuah hardware yang mati dan tidak dapat digunakan.

2. Roger S. Pressman (2002)

Software adalah suatu perintah program dalam sebuah komputer yang apabila dieksekusi oleh usernya akan memberikan fungsi dan unjuk kerja seperti yang diharapkan oleh user-nya. Dengan kata lain, perangkat lunak berfungsi untuk memberi perintah kepada komputer agar dapat berfungsi secara optimal sesuai dengan perintah user.

3. Melwin Syafrizal Daulay (2007)

Software adalah suatu perangkat yang berfungsi sebagai pengatur aktivitas kerja komputer dan seluruh intruksi yang mengarah pada sistem komputer dan menjembatani interaksi antara user dengan komputer.

4. Imam Prayogo Pujiono

Perangkat lunak adalah suatu program yang dirancang sedemikian rupa di dalam komputer, jika dijalankan, maka akan memberikan perintah baik ke komputer, hardware maupun software dalam rangka menyelesaikan sebuah tugas, pekerjaan, dan juga tuntutan tertentu seperti yang diharapkan user.

5. Wilman dan Riyan

Software adalah sebuah perangkat operasi kerja untuk menjalankan berbagai komponen pada hardware yang memiliki sifat maya (tidak terlihat) tetapi bermanfaat bagi user-nya.

Beberapa fungsinya

Fungsi Utama Software adalah membuat sebuah komputer menjalankan perintah dari user.

Pada dasarnya fungsi utama software adalah untuk membuat sebuah komputer dapat menjalankan perintah dari user. Mengacu pada pengertian software yang dijelaskan di atas, adapun beberapa fungsi software adalah sebagai berikut:
 
1. Menyediakan fungsi dasar dari sebuah komputer sehingga dapat dioperasikan. Misalnya ketersediaan sistem operasi dan sistem pendukung pada komputer.

2. Mengatur setiap hardware yang ada pada komputer sehingga dapat bekerja secara simultan.

3. Menjadi penghubung antara beberapa perangkat lunak lainnya dengan hardware yang ada pada komputer.

4. Perangkat lunak juga berfungsi sebagai penerjemah suatu perintah software lainnya ke dalam bahasa mesin, sehingga dapat dimengerti oleh hardware.

5. Software juga dapat mengidentifikasi suatu program yang ada pada sebuah komputer. Dari penjelasan beberapa fungsi perangkat lunak, tidak salah bila software dianggap sebagai nyawa dari sebuah komputer.

Bagaimanapun juga, sebuah komputer hanya dapat beroperasi bila memiliki perangkat keras dan perangkat lunak di dalamnya. 

Klasifikasi Software

Meskipun fungsi utama perangkat lunak adalah sebagai penghubung antara hardware dengan user, pada penggunaan perangkat lunak ternyata terbagi dalam beberapa jenis. Adapun klasifikasi software adalah sebagai berikut:

a. Software Berdasarkan Jenisnya

1. Operating System (sistem operasi), yaitu perangkat lunak yang berfungsi untuk mengelola dan mengkoordinasikan setiap komponen dan fungsi komputer. Beberapa contoh operating sistem adalah; Windows, Linux, UNIX, DOS.

2. Programming Language (Bahasa Pemrograman), yaitu perangkat lunak yang berfungsi sebagai pemberi instruksi standar yang melibatkan sintak dan semantik yang dipakai untuk mendefinisikan suatu program aplikasi komputer (computer application program). Beberapa contoh Bahasa Pemrograman adalah; PHP, Java, Microsoft Visual Basic.

3. Application Program (Program Aplikasi), yaitu perangkat lunak yang memiliki fungsi tertentu, misalnya software untuk presentasi, software akuntansi, dan lain sebagainya. Beberapa contoh Program Aplikasi adalah; Microsoft Office Word, Microsoft Office Excel, MYOB, OpenOffice.org, dan lainnya.
 

b. Software Berdasarkan Distribusinya

1. Freeware, yaitu perangkat lunak yang dapat dimiliki dan digunakan secara gratis tanpa batas waktu tertentu. Biasanya perangkat lunak jenis ini memiliki fitur yang kurang lengkap dan tidak maksimal.

2. Adware, yaitu software yang bisa didapatkan dan digunakan secara gratis namun dengan kompensasi adanya iklan yang muncul di komputer user.

3. Spyware, yaitu perangkat lunak yang dibuat khusus untuk memata-matai segala aktivitas pengguna komputer. Biasanya software jenis ini banyak disalahgunakan, misalnya untuk mencuri data dari komputer lain.

4. OpenSource, yaitu software yang kode sumbernya dapat dibuka, diubah-ubah, ditingkatkan, dan disebarluaskan. Biasanya software jesni ini dapat diperoleh secara gratis dan dapat dikembangkan oleh orang lain dengan lisensi GPL (General Public License).

5. Shareware, yaitu piranti lunak untuk keperluan tertentu yang dibagikan secara gratis, biasanya sebagai demonstrasi dengan fitur terbatas dan penggunaannya untuk waktu terbatas (misalnya 30 hari).

Contoh Software / Perangkat Lunak

Contoh Software atau Perangkat Lunak untuk Kegiatan Sehari-hari
Ada banyak sekali contoh software yang dipakai oleh pemilik komputer untuk kegiatannya sehari-hari, baik itu software gratis maupun yang berbayar. Adapun beberapa contoh software adalah sebagai berikut:

1. Microsoft Windows, yaitu sistem operasi komputer yang berbasis command-line.

2. Microsoft Office Word, yaitu piranti lunak yang berfungsi untuk membuat dan mengedit sebuah dokumen.

3. Microsoft Office PowerPoint, yaitu software untuk membuat presentasi, video, dan lain-lain.

4. Google Chrome, yaitu software yang berfungsi sebagai internet browser.

5. Photoshop, yaitu software untuk membuat dan mengedit gambar atau foto.

6. VCL Media Player, yaitu software pemutar video.

7. Fast Stone Image Viewer, yaitu software untuk membuka dan mengedit file gambar di dalam komputer.

Brainware

Brainware merupakan seorang yang mengoperasikan sebuah perangkat komputer

Pengertian

Brainware adalah orang yang menggunakan atau mengoperasikan sebuah perangkat komputer. Sedangkan beberapa contoh brainware adalah programer, netter, dan para pengguna komputer lainnya. 

Brainware sering juga disebut sebagai perangkat intelektual yang memakai dan menjelajahi kemampuan hardware (perangkat keras) ataupun software (perangkat lunak). Pengguna komputer biasa disebut dengan user, mereka dibagi menjadi beberapa macam.
 
Berikut ini adalah contoh brainware:

1. Programer: orang yang punya kemampuan dalam bahasa pemorograman, sering berperan sebagai membuat program yang diperlukan pada sistem komputerisasi.

2. Administrator: orang yang bertugas mengelola sebuah sistem operasi dan program yang digunakan pada komputer atau jaringan komputer.

3. Operator: orang yang menjalankan sistem operasi dan program dalam perangkat komputer, misalnya merawat sistem operasi komputer, menyiapkan data untuk diakses, dan lain-lain.
 
Dalam sistem komputer, brainware menjadi hal yang sangat penting dan tidak dipisahkan dari hardware dan software.

Mengapa demikian? Hardware di dalam komputer tidak bisa dijalankan tanpa adanya software, sedangkan tanpa adanya brainware maka software dan hadware tidak bisa berjalan. Jadi, ketiga komponen tersebut saling membutuhkan satu dengan yang lain.

Perannya dalam Manajemen Informasi Perusahaan

Perannya dalam Manajemen Informasi Perusahaan

Definisi brainware dalam dunia komputerisasi dikenal sebagai seseorang yang terlibat dalam pengoperasian serta pengaturan sistem yang ada dalam perangkat komputer.

Namun, dalam dunia Bisnis dan pengembangan perusahaan, brainware adalah seseorang maupun sekelompok orang yang memiliki kemampuan intelektual untuk mengeksplorasi jaringan sistem informasi manajemen.

Secara umum, brainware dalam sistem informasi manajemen bisnis diperlukan untuk menghasilkan informasi yang berguna untuk kelangsungan organisasi atau perusahaan dalam hal kompetisi. Hal ini karena sistem informasi memainkan peranan penting dalam menghadapi persaingan bebas.

Komponen Brainware Dalam Bisnis dan Perusahaan

Komponen Brainware Dalam Bisnis dan Perusahaan

Brainware adalah orang yang memiliki, membangun, mengawasi dan mengendalikan sistem informasi dalam organisasi atau bisnis.

Untuk mencapai tujuan dalam sebuah bisnis yang diimplementasikan dalam perusahaan, membutuhkan beberapa komponen berikut ini yang harus ada sebagai pendukung manajemen sistem informasi guna meningkatkan kemampuan untuk bersaing dengan kompetitor. Komponen-komponen brainware yang harus ada dalam perusahaan mencakup:

1. Sistem Analis

Seseorang yang bertanggung jawab terhadap perencanaan dan penelitian di dalam memilih perangkat lunak beserta dengan kebutuhan yang sesuai dengan organisasi bisnis atau perusahaan. Seorang analis harus memiliki keahlian seperti manajerial, teknis, analisis dan interpersonal.

2. Progammer

Seseorang yang memiliki kemampuan dan keahlian dalam menguasai salah satu atau lebih bahasa pemograman dalam dunia komputerisasi. Progammer bertugas untuk membuat dan mempersiapkan programprogram yang dapat mendukung sistem komputer yang akan atau telah dirancang. Progammer penting jika saja terjadi hack terhadap database perusahaan.

3. Administrator

Seseorang yang memiliki tugas dan kemampuan untuk mengelola suatu sistem operasi beserta program yang dijalankan pada sebuah komputer maupun jaringan dalam perusahaan. Ada juga yang disebut dengan database administrator yang bertanggung jawab langsung terhadap sistem database perusahaan yang tugasnya mengatur, mengelola dan menyimpan sebagai arsip perusahaan yang tidak boleh hilang.

4. Konsultan

Seorang brainware yang memiliki pengetahuan dibidang komputerisasi namun biasanya tidak berperan untuk menangani secara langsung, hanya sebagai penasehat yang handal. Bisnis atau perusahaan memerlukan komponen ini untuk mencari solusi terkait cara manajemen sistem informasi yang tepat dan meminimalisir terjadinya data yang tidak dikelola dengan baik.

5. Project Manajer

Seorang komando atau pemimpin dari suatu project tertentu. Biasanya juga disebut sebagai mandor. Dalam sebuah bisnis tentu saja ada beberapa project yang dipimpin oleh seorang project manajer. Komponen ini penting sebagai bentuk pengendalian dan pengawasan.
 
Braiware memiliki peranan langsung terhadap keoptimalan dalam hal manajemen informasi suatu bisnis yang sedang berkembang.

Beberapa peran seorang brainware dalam bisnis antara lain:

1. Sebagai unit manajemen terhadap segala hal yang berkaitan dengan database dalam komputer. Perusahaan atau bisnis harus memiliki komponen brainware sebagai sekelompok orang yang akan mengelola manajemen informasi perusahaan.

2. Sebagai pengendali dan pengawasan terhadap jaringan komputerisasi di dalam perusahaan. Tidak adanya peran brainware dapat berakibat pada kurangnya pengawasan terhadap database perusahaan dan meningkatkan kemungkinan data diretas oleh kompetitor.

3. Seorang pemimpin perusahaan termasuk brainware, yakni sebagai otak atau CPU-nya perusahaan untuk mengendalikan kearah mana perusahaan akan dibawa. Pemimpin yang tidak memiliki kapasitas dibidangnya bisa menyebabkan perusahaan salah arah atau berjalan di tujuan yang menyimpang. Tentu ini akan berakibat buruk bagi kelangsungan perusahaan.

4. Komponen brainware terutama manajer perusahaan berpengaruh paling signifikan terhadap pelaksanaan sistem manajemen untuk menghasilkan sistem informasi yang akurat dan berguna bagi kelangsungan perusahaan.
 
Dalam sebuah perusahaan bisnis yang sedang berkembang, komponen yang satu ini harus diupayakan untuk dimiliki sebagai langkah untuk menuju keteraturan sistem informasi manajemen.

Sistem informasi yang baik menghasilkan informasi-informasi yang bermanfaat secara langsung terhadap perkembangan perusahaan beserta keamanannya.

Kesimpulan

Pengertian hardware adalah segala piranti atau komponen dari sebuah komputer yang sifatnya bisa dilihat secara kasat mata dan bisa diraba secara langsung.

Dengan kata lain hardware merupakan komponen yang memiliki bentuk nyata. Hardware atau perangkat keras berfungsi untuk mendukung segala proses dalam komputerisasi dan bekerja sesuai perintah yang sudah ditentukan penggunanya atau yang sering disebut dengan brainware. Dengan adanya komponen hardware, maka bentuk output dari setiap proses bisa direalisasikan
 
Jenis-Jenis Hardware Berdasarkan Fungsinya:
  • Perangkat Masukan (Input Device)
  • Perangkat Pemrosesan (Process Device)
  • Perangkat Keluaran (Output Device)
  • Perangkat Penyimpanan (Storage Unit)
  • Perangkat Tambahan (Periferal)
Pengertian software adalah suatu bagian dari sistem komputer yang tidak memiliki wujud fisik dan tidak terlihat karena merupakan sekumpulan data elektronik yang disimpan dan diatur oleh komputer berupa program yang dapat menjalankan suatu perintah.
 
Software dan beberapa fungsinya:
  • Menyediakan fungsi dasar dari sebuah komputer sehingga dapat dioperasikan. Misalnya ketersediaan sistem operasi dan sistem pendukung pada komputer.
  • Mengatur setiap hardware yang ada pada komputer sehingga dapat bekerja secara simultan. 
  • Menjadi penghubung antara beberapa perangkat lunak lainnya dengan hardware yang ada pada komputer.
  • Perangkat lunak juga berfungsi sebagai penerjemah suatu perintah software lainnya ke dalam bahasa mesin, sehingga dapat dimengerti oleh hardware.
  • Software juga dapat mengidentifikasi suatu program yang ada pada sebuah komputer.
Pengertian Brainware adalah orang yang menggunakan atau mengoperasikan sebuah perangkat komputer. Sedangkan beberapa contoh brainware adalah programer, netter, dan para pengguna komputer lainnya. 

Brainware sering juga disebut sebagai perangkat intelektual yang memakai dan menjelajahi kemampuan hardware (perangkat keras) ataupun software (perangkat lunak).

Daftar Pustaka

  •  https://www.academia.edu/23547106/Pengertian_Hardware_dan_Software_Besert a_Jenis_dan_Gambarnya?auto=download
  • https://www.academia.edu/23547106/Pengertian_Hardware_dan_Software_Besert a_Jenis_dan_Gambarnya
  • https://www.seputarpengetahuan.co.id/2017/07/pengertian-hardware-fungsihardware-jenis-dan-contoh-hardware.html
  • https://www.belajar-komputer-mu.com/2011/11/pengertian-hardware-perangkatkeras-komputer.html
  • https://www.maxmanroe.com/vid/teknologi/pengertian-software.html
  • https://www.maxmanroe.com/vid/teknologi/pengertian-brainware.html
  • https://www.maxmanroe.com/vid/teknologi/komputer/pengertian-hardware.html

Saturday, May 30, 2020

Teknologi Informasi


Latar Belakang

Istilah teknologi informasi mulai populer sejak zaman pra-sejarah di akhir tahun 70-an. Pada masa sebelumnya istilah muncul sering biasa disebut teknologi komputer atau pengolahan data elektronis (electronic data processing).

Teknologi muncul dari sifat manusia yang selalu menggunakan akal dan pikirannya untuk keluar dari masalah, hidup lebih enak, dan hidup lebih mudah.

Dari permasalahan itu yang membuat teknologi terus berkembang hingga sekarang ini. Perkembangan teknologi sendiri tidak akan berhenti selama peradaban manusia masih ada.

Seiring dengan perkembangan zaman, perkembangan di bidang teknologi informasi pun ikut berkembang dengan pesatnya.

Kebutuhan sehari-hari manusia terus meningkat dan kesibukan pun tidak bisa dihindari, hal itu berlaku juga dengan teknologi industri yang semakin hari semakin berkembang guna memenuhi kebutuhan para pekerjanya.

Manusia pada dasarnya ingin suatu hal serba instan dan praktis.

Dari perkembangan tersebut, berbagai macam kegiatan atau pekerjaan manusia pun sudah dapat digantikan dengan alat-alat mekanik bahkan elektronik.

Hingga pada saat ini jarak dan waktu seakan tidak menjadi penghalang dalam menyampaikan ataupun menerima informasi.

Teknologi informasi merupakan pendukung utama bagi terselenggaranya globalisasi.

Dengan terus berkembangannya, informasi dalam bentuk apapun dan untuk berbagai kepentingan apapun, dapat disebarluaskan dengan mudah sehingga dapat dengan cepat mempengaruhi cara pandang dan gaya hidup, hingga budaya suatu bangsa.

Semakin canggih teknologi tersebut, maka semakin besar pula arus informasi yang dapat dialirkan dengan jangkauan dan dampak global.

Tidak dapat dipungkiri, perkembangan teknologi informasi memiliki peran dalam membantu manusia menyelesaikan masalah hidupnya.

Rumusan Masalah

Dari uraian diatas timbul beberapa pokok permasalahan yang berkaitan dengan teknologi informasi terutama dalam bidang produksi industri, yaitu :
  • 1. Apa yang dimaksud dengan teknologi informasi?
  • 2. Apa fungsi dari teknologi informasi?
  • 3. Apa tujuan dari teknologi informasi?
  • 4. Apa dampak dari perkembangan teknologi informasi?

Tujuan dan Manfaat

Makalah ini merupakan tugas mata kuliah adapun tujuan dari penulisan makalah ini adalah :
  • 1. Melatih kemampuan mahasiswa
  • 2. Untuk mengetahui pengertian teknologi informasi
  • 3. Untuk fungsi teknologi informasi
  • 4. Untuk mengetahui tujuan teknologi informasi
  • 5. Untuk mengetahui dampak perkembangan teknologi informasi

Definisi Menurut Para Ahli

Definisi Teknologi Informasi Menurut Para Ahli

a.) Haag dan Keen

Pada 1996, mereka berdua mendefinisikan teknologi informasi sebagai seperangkat alat yang membantu manusia untuk bekerja dengan informasi dan melakukan tugas-tugas yang berhubungan dengan pemprosesan informasi.

Dalam hal ini, ilmu teknologi dianggap alat yang digunakan untuk pekerjaan yang berkaitan dengan informasi Pengolahan informasi yang dihasilkan diproses menggunakan alat-alat tersebut.

Alat-alat ini adalah komputer beserta software pendukungnya.

b.) Martin

Pada 1999, beliau mendefinisikan bahwa Teknologi Informasi bukan hanya terbatas pada teknologi komputer yang digunakan melainkan guna memproses dan menyimpan informasi, juga mencakup teknologi komunikasi untuk mengirimkan informasi.

Dia melihat IT tidak hanya sebagai teknologi komputernya saja yang dipergunakan untuk pemrosesan dan penyimpanan data.

Pengertiannya lebih luas lagi, karena beliau juga memasukan teknologi komunikasi yang digunakan untuk melakukan pengiriman informasi.

c.) Mc Keown

Pada 2001, dia mendefinisikan bahwa Teknologi Informasi merujuk pada seluruh bentuk teknologi yang digunakan untuk menciptakan, menyimpan, mengubah, dan untuk menggunakan informasi tersebut dalam segala bentuknya.

Bahwa Teknologi Informasi tindakan keseluruhan dalam bentuk teknologi yang digunakan untuk memproses informasi.

Bentuknya bisa bermacam-macam layaknya komputer sebagai alat yang multimedia dan didukung oleh perangkat lunak yang sesuai dengan pengolahan informasi tersebut.

d.) Willams dan Sawyer

Pada 2003, mereka berdua mendefinisikan bahwa Teknologi Informasi adalah teknologi yang menggabungkan komputasi (komputer) dengan jalur komunikasi berkecepatan tinggi yang membawa data, suara dan video.

Mereka berdua juga memberikan pengertian IT ini merupakan gabungan komputer yang dikaitkan dengan saluran komunikasi dengan kecepatan yang tinggi untuk pengiriman data, baik berupa text, audio maupun video.

Data dalam bentuk multimedia yang diakomodir oleh penggunaan komputer.

Pada 2005, Williams dan Sawyer menjelaskan lebih lengkap lagi tentang definisi Teknologi Informasi sebagai sebuah bentuk umum yang menggambarkan setiap teknologi yang membantu menghasilkan, memanipulasi, menyimpan, mengkomunikasikan, dan atau menyampaikan informasi.

e.) Kenneth C.Loudon

Pada 2004, beliau mendefinisikan bahwa Teknologi Informasi adalah salah satu alat yang digunakan para manajer untuk mengatasi perubahan yang terjadi.

Perubahan yang dimaksud adalah perubahan berupa informasi yang sudah diproses dan dilakukan penyimpanan sebelumnya di dalam komputer.

f.) Martin, Brown, DeHayes, Hoffer, dan Perkins

Pada 2005, mereka berlima mendefinisikan bahwa Teknologi Informasi merupakan kombinasi teknologi komputer yang terdiri dari perangkat keras dan lunak untuk mengolah dan menyimpan informasi dengan teknologi komunikasi untuk melakukan penyaluran informasi. 

Teknologi komunikasi yang digunakan sebagai alat penyaluran informasinya, sedangkan informasi diolah dan disimpan di dalam komputer.

Dari beberapa pengertian di atas, ternyata bahwa teknologi informasi itu mencakup gabungan antara teknologi komputer dan telekomunikasi itu sendiri.

Komputer sebagai perangkat keras dan di dalam berupa beberapa software sebagai perangkat lunak yang berfungsi untuk sarana pengolahan maupun penyimpanan data yang gunanya dikirimkan melalui saluran komunikasi.

Manfaat

  • 1. Berkomunikasi menjadi lebih mudah dan cepat
  • 2. Memudahkan akses informasi
  • 3. Mempersingkat waktu dan memangkas biaya
  • 4. Proses perdagangan dilakukan secara elektronik
  • 5. Transaksi secara daring
  • 6. Membuat proses komunikasi pembelajaran menjadi semakin menarik
  • 7. Membantu proses komunikasi pemerintahan
  • 8. Komunikasi tanpa batas
  • 9. Berbagi informasi secara efektif
  • 10. Membuka peluang untuk dapat bekerja secara daring
  • 11. Membentuk komunitas virtual
  • 12. Memangkas biaya komunikasi
  • 13. Terciptanya beragam alat berteknologi modern
  • 14. Terciptanya lingkungan yang tanpa kertas
  • 15. Lingkungan lebih terjaga

Fungsi

Fungsi Teknologi Informasi: Capture, Processing, Generation, Storage Retrieval, Transmission
Menurut buku Pengenalan Teknologi Informasi dan Komputer, fungsi teknologi informasi ada lima, yaitu fungsi capture, processing, generation, storage dan retrieval, dan transmit.

Berikut ini adalah deskripsi dari masing-masing fungsi tersebut.

1. Fungsi Capture

Fungsi yang pertama berguna dalam proses penyusunan record yang terperinci. Salah satu implementasi dari fungsi ini dapat kita lihat pada tampilan Facebook.

Pada timeline atau istilah lain, yakni Beranda atau tampilan awal pada akun FB kita, hampir seluruh aktivitas kita pada sosial media satu ini merekam jejaknya dengan rapi dan terperinci.

2. Fungsi Processing

Fungsi yang kedua yang memungkinkan kita guna melakukan pemrosesan baik itu mengubah, menganalisis, menghitung, maupun mengumpulkan semua data yang ada.

3. Fungsi Generation

Fungsi yang ketiga adalah berfungsi untuk melakukan generate diartikan menghasilkan suatu data. Sebagai contoh, data yang awalnya berbentuk deretan angka dapat dihasilkan menjadi tabel maupun grafik yang beri kemudahan guna mengambil kesimpulan.

4. Fungsi Storage dan Retrieval

Fungsi yang keempat adalah storage dan retrieval yang masih erat kaitannya dengan perkembangan teknologi komputer saat ini.

Sebagai contohnya, kita dapat menyimpan suatu file di dalam harddisk (HDD/SSD) dan kemudian file tersebut dapat disalin atau diambil kembali di komputer yang lain.

5. Fungsi Transmission

Fungsi yang terakhir, yakni transmisi yang berarti teknologi informasi dapat mengirimkan informasi melalui jaringan komunikasi yang ada. Contohnya adalah internet, dengan internet juga koneksi, kita dapat mengirimkan berupa E-mail, chat, pesan video, Whatsapp dan masih banyak lagi.

Tujuan

1. Sebagai Pemecah Permasalahan

Tujuan Teknologi Informasi sebagai Problem Solving / Sebagai Pemecah Masalah

a.) Kegiatan manusia sehari-hari

Dalam upaya memecahkan masalah, teknologi informasi juga berperan penting di dalamnya. Pemecahan masalah disini berhubungan tentang semua masalah yang terjadi pada manusia.

Peran dari teknologi informasi akan sangat vital untuk memecahkan masalah, sebab teknologi informasi di dalamnya terdapat sebuah informasi yang berguna sebagai pemecah masalah yang terjadi pada kehidupan manusia sehari-hari.

b.) Pada Perusahaan dan Instansi Pemerintah

Selain itu, teknologi informasi sebagai pemecah masalah juga dapat diterapkan pada setiap perusahaan. Setiap perusahaan maupun instansi pemerintahan tidak akan pernah lepas dari suatu masalah. Terutama masalah yang berhubungan dengan pengelolaan manajemen.

Jika ditinjau dari kehidupan sehari-hari, terjadinya masalah bisa disebabkan dari pihak internal maupun pihak eksternal.

Banyak pihak yang menganggap bahwa masalah yang datangnya dari pihak eksternal lebih berbahaya sehingga diprioritaskan untuk segera diselesaikan, sedangkan masalah yang datangnya dari dalam (internal) tidak terlalu berbahaya.

Sehingga hal inilah yang dapat membuat suatu perusahaan akan mengalami kebangkutran.

Oleh sebab itu, peranan teknologi pada suatu perusahaan atau instansi sangat berperan penting untuk mengatur perusahaan.

Teknologi informasi menyangkut tentang teknologi komputer, dimana komputer sebagai perangkat utama untuk mengolah informasi yang bermanfaat.

Perlu adanya akses internet pada komputer guna mendapat informasi yang berkualitas dalam memecahkan masalah karena jaringan internet banyak beredar informasi yang sangat kita perlukan.

2. Membuka kreativitas

Tujuan Teknologi Informasi dan Komunikasi Guna Meningkatkan Kreativitas
Kreativitas sangat diperlukan dalam teknologi informasi dengan beberapa alasan diantaranya sebagai berikut: 
  • Kreativitas memberikan peluang bagi individu untuk mengaktualisasikan dirinya,
  • Kreativitas memungkinkan seseorang untuk dapat menemukan berbagai cara alternatif dalam pemecahan masalah,
  • Kreativitas dapat memberikan kepuasan dalam hidup,
  • Kreativitas memungkinkan manusia guna meningkatkan kualitas hidup.

a.) Segi Kognitifinya

Dilihat dari segi kognitifnya, kreativitas merupakan kemampuan berpikir yang memiliki kelancaran, keluwesan, keaslian, dan perincian.

b.) Segi Afektif

Sedangkan dari sisi lainnya, yakni segi afektif bahwa kreativitas ditandai dengan:
  • Motivasi yang kuat,
  • Rasa ingin tahu,
  • Tertarik dengan tugas majemuk,
  • Berani menghadapi risiko,
  • Tidak mudah putus asa,
  • Menghargai keindahan,
  • Memiliki rasa humor,
  • Selalu ingin mencari pengalaman baru,
  • Menghargai diri sendiri dan orang lain.

c.) Karya yang Dihasilkan

Karya-karya kreatif ditandai dengan orisinalitas, memiliki nilai, dapat ditransformasikan, dan dapat dipertanggung jawabkan.

Contohnya, pembelajaran dengan dukungan Teknologi informasi dan telekomunikasi memungkinkan seseorang dapat menghasilkan karya-karya baru yang orsinil, memiliki nilai yang tinggi, dan dapat dikembangkan lebih jauh untuk kepentingan yang lebih bermakna.

Melalui teknologi informasi dan telekomunikasi seseorang akan memperoleh berbagai informasi dalam lingkup yang lebih luas dan mendalam sehingga meningkatkan wawasan dan ilmu pengetahuan kita.

Hal ini merupakan rangsangan yang kondusif bagi berkembangnya kemandirian terutama dalam hal pengembangan kompetensi, kreativitas, kendali diri, konsistensi, dan komitmennya baik terhadap diri sendiri maupun terhadap pihak lain.

Semua hal yang telah dipaparkan di atas tidak akan terjadi dengan sendirinya karena setiap orang belajar memiliki kondisi yang berbeda antara satu dengan lainnya.

Pengintegrasian teknologi informasi dan komunikasi dalam pembelajaran sangat membuka peluang untuk membentuk kreativitas dan kemandirian seseorang.

Beragamnya sumber belajar yang dapat diakses membutuhkan kearifan agar selektif dalam memilah dan memilih sumber tersebut.

Terbentuknya kreativitas dan kemandirian belajar dalam diri seseorang menjadikan mereka mampu untuk bertahan dan bersaing di era global.

3. Efektif dan Efisien

Tujuan Teknologi Informasi: Efektif dan Efisien

Tujuan utama yang terakhir dalam teknologi informasi adalah menjadi efektif dan efisien

Teknologi informasi semacam komputer adalah sumber dari informasi yang selalu diakses oleh manusia serta semacam perusahaan atau instansi pemerintahan.

Teknologi informasi dapat dibilang efektif dan efisien sebab teknologi informasi dapat diakses dengan mudah dan tidak membutuhkan waktu yang lama.

Peranan teknologi informasi seperti itu akan berdampak baik untuk kehidupan manusia, seseorang akan lebih mudah mendapatkan semua akses informasi yang lengkap di seluruh dunia tanpa harus membayar secara mahal alias gratis.

Tidak hanya manusia yang membutuhkan suatu informasi, perusahaan dan instansi-instansi di dalam pemerintahan pun juga sangat perlu suatu informasi.

Perusahaan maupun instansi pemerintah tentunya ingin segera mengetahui apa yang terjadi di luar lingkungan perusahaan atau instansi mereka dengan cepat dan akurat.

Dalam hal itu diperlukan perlengkapan teknologi informasi semacam komputer dan koneksi internet agar semua informasi dapat dimiliki.

Sebagai contoh, dahulu sebelum adanya teknologi informasi yang sekarang ini, seseorang dalam membuat suatu tugas atau sedang dalam proses memecahkan masalah sangat sulit dalam proses pengerjaannya dan membutuhkan waktu yang lama.

Disebabkan karena teknologi saat itu masih tergolong kurang canggih.

Berbeda dengan sekarang ini, seseorang akan sangat mudah mengerjakan tugas atau sedang dalam proses pemecahan masalah, sebab teknologi informasi saat ini sudah sangat canggih, sehingga apa pun dapat dilakukan dengan efektif dan efisien.

Dampak Perkembangan Teknologi Informasi

a. Dampak Positif

Berikut ini beberapa hal yang menjadi dampak positif dari teknologi informasi diantaranya sebagai berikut:
  • Mempermudah dan mempercepat akses informasi yang kita butuhkan.
  • Mempermudah dan mempercepat penyampaian atau penyebaran informasi.
  • Mempermudah transaksi perusahaan atau perseorangan untuk kepentingan bisnis.
  • Mempermudah penyelesaian tugas-tugas atau pekerjaan.
  • Mempermudah proses komunikasi tidak terhalang waktu dan tempat.
  • Banyaknya penggunaan membuka lowongan kerja IT atau jenis lowongan pekerjaan baru lainnya.

b. Dampak Negatif

Sementara itu dampak negatif dari sisi teknologi informasi yang perlu kalian tahu sebagai berikut:
  • Pornografi menjadi hal yang biasa karena mudah diakses.
  • Kemudahan transaksi memicu munculnya bisnis-bisnis terlarang seperti narkoba dan produk black market atau ilegal.
  • Para penipu dan penjahat bermunculan terutama dalam kasus transaksi online.
  • Munculnya budaya plagiarisme atau penjiplakan hasil karya orang lain.